Cara Mengatasi Masalah “This device is currently in use” Pada Storage External

 Cara Mengatasi Masalah “This device is currently in use” Pada Storage External

Selalu saja ada masalah pada external storage, seperti masalah yang sering kali menimpa kita semua pada HDD external atau Flash disk yang enggak bisa di remove dengan benar dengan keterangan “This device is currently in use”.

Ada beberapa solusi yang bisa kalian lakukan untuk urusan hal tersebut, khususnya ketika kalian sudah mencari alternatif seperti melihat program yang masih berjalan di task manager, namun tidak belum memberikan cara terbaik.

1. Cara Pertama, Ganti Policies Storage Tersebut

Ini bisa menjadi langkah utama kalian untuk memulai, dimana cara ini sudah kami lakukan dengan hasil yang positif. Untuk memulainya, berikut dibawah ini adalah langkah-langkahnya.

  • Pertama, klik kanan storage external di bagian This PC dan pilih opsi Properties

Cara Mengatasi Masalah “This device is currently in use” Pada Storage External

  • Kemudian, klik bagian hardware dan pilih Storage External yang bermasalah. Misal, kami memiliki masalah dengan HDD ASUSFX yang kami pakai. Klik storage tersebut, dan pilih properties.

Cara Mengatasi Masalah “This device is currently in use” Pada Storage External

  • Lalu, dibagian General, klik opsi Change Setting

Cara Mengatasi Masalah “This device is currently in use” Pada Storage External

  • Setelah itu, cek dibagian Policies dan pilih opsi Better Performance dan klik ok untuk menyimpan pengaturan baru tersebut. Biasanya ada proses restart, namun kalian bisa mencoba safety remove sekarang. Namun jika ada perintah untuk merestart PC, sebaiknya lakukan hal tersebut.

Cara Mengatasi Masalah “This device is currently in use” Pada Storage External

  • Kemudian coba safety remove setelah direstart.

2. Cara Kedua, Matikan Storage secara Offline

Langkah ini mungkin perlu proses extra, khususnya setelah mencabutnya dengan benar, kalian perlu mengaktifkan lagi dengan proses yang sama pada perangkat PC yang kalian pakai. Tapi, storage masih tetap aman dan enggak akan terjadi error saat bekerja.

  • Pertama, klik Kanan dibagian This PC dan pilih opsi Manage

Cara Mengatasi Masalah “This device is currently in use” Pada Storage External

  • Kemudian, pergi ke bagian Disk Management dibagian bawah.

Cara Mengatasi Masalah “This device is currently in use” Pada Storage External

  • Dibagian ini, pilih storage yang bermasalah dan enggak bisa di remove dengan menunjukan status This device is currently in use.

Cara Mengatasi Masalah “This device is currently in use” Pada Storage External

  • Klik kanan, dan pilih opsi offline. Ketika sudah offline dengan menunjukan icon tanda bawah merah, kalian bisa mencabutnya dengan aman.

Cara Mengatasi Masalah “This device is currently in use” Pada Storage External

Perlu dicatat, setiap kali kalian memasang kembali external storage ini pada PC yang kalian pakai dengan status offline, maka kalian perlu mengembalikannya secara online. Langkahnya sama, hanya saja pilih opsi online agar bisa terdeteksi dan dipakai.

Nah, itu dia sedikit tutorial kami kali ini mengenai masalah HDD external atau Flash disk yang enggak bisa diremove dengan baik dan menunjukan status This device is currently in use. Disisi lain, cek juga kabel atau pakai kabel data alternatif, maupun port USB yang berbeda jika masih terkendala.

Source: https://www.murdockcruz.com/2020/12/30/cara-mengatasi-masalah-this-device-is-currently-in-use-pada-storage-external/

0 komentar:

Posting Komentar

my sponsor