Kompterisasi memang bila dilihat kembali ke belakang bahwa SMA Wahid Hasyim Tersono merupakan sekolah di pedesaan yang saat itu sudah memiliki media ini. Berbekal dari 1, 2, 3 jumlah unit yang disediakan, sekolah ini nampaknya maju dalam hal informasi teknologi. Terbukti antusias peserta didik untuk lebih memahami betul tentang IT ini. Jaman berganti pada era yang lebih maju dan modern, semua unit media IT sudah tergantikan dengan model yang lebih baik dan bisa dibilang canggih dari sebelumnya. Dan sempat mengukir sejarah kejayaan SMA Wahid Hasyim Tersono di tingkat Kabupaten Batang, bahwa IT di sekolah ini sempat menjadi juara se kabupaten, tepatnya mulai tahun 2007, selang kurang lebih 2 - 3 tahun SMA Wahid Hasyim Tersono dapat mempertahankan juara pada cabang Komputer. Namun selang berganti tahun, semangat peserta untuk lebih memahami tentang IT mulai berkurang, dan sejak saat ini semakin lama semakin jauh, nama SMA Wahid Hasyim Tersono untuk juara IT sudah jauh dari harapan.
Berbekal dari berdirinya Club IT ini semoga menjadikan semangat baru untuk lebih berprestasi dan dapat bersaing dengan peserta didik dari sekolah lain. Keinginan dan harapan yang kuat serta rasa ingin tahun yang mendalam menjadi pondasi dasar untuk menyongsong berdirinya club ini. Kita disini saling bekerjasama, saling belajar, sharing ilmu berkutik pada masalah IT, sehingga ilmu baru maupun lama bisa saling bertukar potensi,, bertukar pengalaman.
Ilmu itu tidak bisa dilihat dari umur seseorang, melainkan pengalaman bisa menjadi tolak ukur bahwa orang itu bisa dikatakan senior dalam segi pengetahuan, bukan senior dalam segi umur. Untuk itu tidak menutup kemungkinan bahwa usia masih muda tapi pengetahuan bertumpuk bisa dicapai. Apalagi dengan media club IT ini, semoga nantinya yang sudah berpengalaman dapat share bagi mereka yang belum berpengalaman, yang sudah bisa saling mengingatkan, sehingga ilmu ini akan bertambah dan bermanfaat.
Kembali kepada tujuan utama, bahwa berdirinya IT club ini adalah untuk memperlihatkan kepada khalayak, bahwa SMA Wahid Hasyim Tersono dalam hal IT tidak ketinggalan dengan sekolah-sekolah lain yang dalam lingkup perkotaaan atau bonafide sekalipun. Persaingan sehat menjadi kunci utama kesuksesan menuju cita-cita yang gemilang, meraih harapan dan tujuan yang besar. Selain itu , bahwa IT club ini juga bertujuan untuk mengembalikan kejayaan yang sudah pernah kita raih pada tahun-tahun yang lalu.
Dengan ucapan BISMILLAHIRROHMAANIRROHIIM, IT club resmi dibuka dan pada hari Rabu tanggal 10 September 2014. Untuk kegiatan selanjutnya, IT club ini dibagi menjadi dua sesi dalam satu minggunya. Dengan materi yang disepakati bersama dalam setiap pertemuan. Materi tersulit akan kita pecahkan bersama, saling berbagi dan saling memahami. Sukses selalu untuk IT CLUB WHATERBAT.
0 komentar:
Posting Komentar